Moms Jadi Tak Nyaman, Ini Penyebab Puting Payudara Melepuh Saat Menyusui

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 26 Mei 2024 | 12:00 WIB
Penyebab payudara melepuh saat menyusui (Freepik)

Hisapan yang tidak efektif bisa terjadi karena masalah seperti tongue-tie (tali lidah pendek) atau lip-tie (tali bibir pendek), yang membuat bayi sulit melekat dengan benar pada payudara.

3. Infeksi Jamur atau Bakteri

Infeksi jamur, seperti kandida, dapat menyebabkan puting melepuh, gatal, dan terasa sakit.

Infeksi ini sering kali disertai dengan ruam merah pada puting dan areola. Infeksi bakteri juga bisa menyebabkan luka pada puting.

Gejala infeksi bakteri termasuk nanah atau cairan yang keluar dari puting, serta rasa sakit yang intens.

4. Pompa ASI yang Tidak Sesuai

Penggunaan pompa ASI yang tidak tepat atau pengaturan yang terlalu kuat bisa menyebabkan puting melepuh.

Pastikan untuk menggunakan pompa dengan ukuran corong yang sesuai dan atur tingkat hisapan yang nyaman untuk menghindari kerusakan pada puting.

5. Dermatitis Kontak

Reaksi alergi terhadap produk tertentu, seperti sabun, lotion, atau deterjen yang digunakan untuk mencuci bra atau pakaian, dapat menyebabkan dermatitis kontak pada puting, yang kemudian bisa melepuh.

Menggunakan produk hipoalergenik dapat membantu mencegah masalah ini.

Baca Juga: Daftar Makanan yang Bisa Memperlancar ASI Busui, Wajib Konsumsi!