Canisius Expo 2024 Resmi Dibuka, Kolese Kanisius Menghadirkan Education Fair dan Talents Spotting

By Ratnaningtyas Winahyu, Sabtu, 14 September 2024 | 18:35 WIB
Kolese Kanisius kembali menyelenggarakan Canisius Expo untuk yang ke-24. (Nakita.id/Tyas)

“Melalui Canisius Talents Spotting, kita akan memberikan tiket khusus  untuk bebas mengikuti tes masuk  untuk pelajaran-pelajaran tertentu.” ujar Gunawan.

Canisius Talents Spotting akan memberikan golden ticket bagi peserta yang menjadi juara atau finalis.

The 24th Canisius Education Fair

The 24th Canisius Education Fair diisi dengan berbagai kegiatan seperti pameran, presentasi jurusan, dan seminar dari berbagai universitas.

Presentasi 9 Perguruan Tinggi Terbaik Dalam Negeri (UI, UGM, UNDIP, ITB, UNPAD, UNAIR, IPB University, ITS, UNIBRAW), presentasi Perguruan Tinggi Luar Negeri (HKUST, UBC, KUAS, The University of Melbourne, UNSW, dan lain-lain), dan presentasi Perguruan Tinggi Swasta Dalam Negeri (BINUS International, Universitas Parahyangan, Universitas Prasetiya Mulya, dan masih banyak lagi).

Dan, yang lebih spesial, The 24th Canisius Education Fair 2024 juga turut melibatkan Presentasi Program Beasiswa LPDP dan BIM.

The 24th Canisius Education Fair diisi dengan berbagai kegiatan seperti pameran, presentasi jurusan, dan seminar dari berbagai universitas.

Beberapa peserta universitas dan lembaga yang mengikuti Canisius Education Fair antara lain The University of Melbourne – Australia, Monash University Australia – IDP, Kyoto University of Advance Science (KUAS), Great Wall - China Education Consultant, NAFA l University of the Arts Singapore, University of British Columbia (UBC), The Hong Kong Polytechnic University (PolyU), Diablo Valley College (Colleges of Contra Costa)-USA, Culinary Arts Academy Switzerland, The University of Utah (EduPlan Indonesia), dan 50 universitas dan lembaga lainnya.

Selain itu, sebanyak 24 jurusan favorit di perguruan tinggi juga akan dipresentasikan oleh 45 alumni Kolese Kanisius yang kini telah sukses berkarier dalam berbagai industri.

Peserta Kedutaan

Tak hanya universitas dalam dan luar negeri, beberapa kedutaan juga turut mengikuti Canisius Education Fair, yaitu:

1. Canadian Education International (CEI) - Embassy of Canada to Indonesia

2. Uni-Italia Indonesia (Kedutaan Besar Italia bagian Pendidikan) - Embassy of Italy in Jakarta

Baca Juga: UKT Batal Naik, Bagaimana Mahasiswa yang Sudah Terlanjur Bayar?