Patut Moms Tiru, Ragam Cara Kreatif Tingkatkan Bonding dengan Anak Melalui Menulis

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Rabu, 9 Mei 2018 | 11:08 WIB
Yuk Moms, jalin komunikasi dengan buah hati melalui menulis. Ini cara yang bisa dicoba (iStock)

BACA JUGA: Mengenalkan Makanan Sehat Sejak Usia Dini? Bisa Moms, Begini Caranya!

Hal ini diakui Melly efektif untuk membuat waktu makan menjadi momen yang menyenangkan untuk anak.

Selain itu, Melly juga membagikan deretan cara kreatif dalam meningkatkan komunikasi dan mencurahkan kasih sayang pada buah hati dengan cara menulis:

1. Membelikan pensil serut

Jika kebanyakan orangtua memberikan fasilitas gawai pada anak, Melly rutin membelikan pensil yang selalu diraut saat pagi hari.

"Ketika anak saya lihat pensil sudah dalam keadaan tajam, saat itu dia tahu itu adalah waktu yang saya sediakan untuk dia berbagi cerita," tutur Melly.

2. Membuat buku berisi kolase

Kebiasaan menulis yang sudah diterapkan Melly sejak anaknya berusia dini, ternyata mendorongnya untuk membuat sebuah buku berisi kolase tulisan anak-anaknya.

"Iya bahkan saya kumpulin juga gigi anak saya yang copot waktu itu, ini untuk kenang-kenangan jika nanti sudah enggak bersama anak lagi. Saya namai ini koleksi museum kasih ibu," ujarnya.

BACA JUGA: Lakukan Hal Mudah ini Agar Tulisan Tangan Anak Bagus di Masa Depan

3. Berbagi cerita

Selain sebagai ibu dan penulis buku, Melly juga aktif menggerakkan sebuah komunitas bernama Menata Keluarga yang bertujuan untuk memajukan keluarga Indonesia.