Pada Usia ini, Bayi dapat Mulai Konsumsi Kiwi, Ini Manfaatnya Moms!

By Nia Lara Sari, Kamis, 10 Mei 2018 | 12:56 WIB
Mengonsumsi kiwi juga baik bagi bayi lho Moms. (iStock)

Nakita.id - Buah kiwi yang juga dikenal sebagai gooseberry cina, yakni buah bergizi dan punya rasa yang manis.

Karena mengandung banyak zat gizi, mengonsumsi kiwi sangat baik untuk kesehatan.

Tak hanya itu, mengonsumsi kiwi secara enteral (dimakan) maupun topikal (diletakan pada kulit) juga baik untuk kecantikan.

BACA JUGA: Benarkah Kulit Kiwi Memiliki Kandungan Nutrisi Tinggi? Ini Faktanya!

Selain itu, mengonsumsi kiwi juga baik bagi bayi lo Moms.

Namun, kapan waktu yang baik bagi bayi untuk mengonsumsi kiwi?

Lebih baik untuk memperkenalkan kiwi ketika bayi berusia antara delapan dan sepuluh bulan.

BACA JUGA: Gugur di Mako Brimob, Iptu Yudi Rospuji Tinggalkan Istri yang Segera Melahirkan

Jika bayi menunjukkan tanda alergi makanan tertentu, pertimbangkan untuk memperkenalkan buah antara 10 dan 12 bulan.

Moms, inilah manfaat kiwi untuk kesehatan bayi.

* Kiwi kaya Vitamin C, Vitamin A, kalium, serat, folat, dan antioksidan.

* Satu porsi buah kiwi untuk bayi, akan menyuplai 230% jumlah vitamin C yang disarankan per hari.

Terpenuhinya kebutuhan vitamin C ini membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Juga membantu dalam meningkatkan penyerapan zat besi dari makanan lain, serta membantu menyembuhkan luka.

* Kiwi dapat meredakan sembelit karena kaya serat.

BACA JUGA: Dibedah Sesar, Dokter Tak Temukan Bayi dalam Perut Perempuan Ini!

* Buah ini kaya fitonutrien, yang memperbaiki struktur DNA, dan melindungi beberapa jenis kanker.

* Kiwi dipercaya dapat mencegah asma, menurunkan lemak dalam darah, dan mengurangi risiko pembekuan darah.

* Kiwi juga sarat asam folat dan vitamin E.

* Buah ini juga merupakan sumber kalsium, zat besi, kromium, tembaga, kalium, magnesium, dan seng.