3 Penyebab Anak Takut Air dan Cara Mengatasinya

By Ipoel , Rabu, 6 Maret 2013 | 04:00 WIB
Ketahui penyebab anak takut air dan cara mengatasinya. (Pexels)

2. Tidak nyaman

Kejadian lain yang mungkin dialami, ketika mandi airnya terlalu dingin sehingga membuatnya tak nyaman.

Bisa juga saat tangannya masuk ke ember, ternyata airnya masih terasa sangat panas sehingga membuat anak kaget.

Atau kejadian ketika si anak diajak berenang di kolam, airnya terhirup dan membuatnya tersedak.

Anak lain ada yang menjerit-jerit bila melihat shower menyala.

Padahal belum tentu shower itu akan digunakan untuknya.

Usut punya usut, ternyata si anak pernah terkena semprotan shower yang membuatnya gelagapan.

3. Kejadian traumatis

Kejadian yang lebih traumatis akibat air bisa menimpa anak-anak batita yang pernah mengalami langsung amukan air seperti banjir atau tsunami.

Apa pun penyebabnya, ketakutan atau trauma air ini patut diatasi.

Bila dibiarkan terus, akan terbawa sampai dewasa. Misalnya saja, selain takut mandi,  anak jadi takut berenang.

Padahal aktivitas ini bisa dijadikan ajang bersosialisasi atau untuk relaksasi sekaligus berolahraga.