Jangan Langsung Berikan ASI Donor Kepada Bayi, Lakukan Hal Penting ini Demi Kesehatannya!

By Finna Prima Handayani, Jumat, 18 Mei 2018 | 17:19 WIB
Metode memanaskan ASI donor (iStockphoto)

 

Nakita.id - ASI eksklusif wajib Moms berikan kepada Si Kecil hingga usianya enam bulan, kemudian tetap dilanjutkan hingga usia dua tahun.

Tidak ada alasan untuk tidak memberikan ASI kepada Si Kecil, kecuali dalam kondisi tertentu seperti sedang mengidap penyakit berbahaya yang dapat menular kepada Si Kecil melalui ASI.

Akan tetapi, ada pula kasus tidak memberikan ASI karena produksi ASI yang sedikit sehingga Moms tidak percaya diri untuk memberikannya kepada Si Kecil.

BACA JUGA: Presenter Cici Panda Cerita Hamil Anak Kedua, Hampir Kehilangan Janinnya

Akhirnya, Moms pun menggunakan donor ASI agar kebutuhan Si Kecil terpenuhi.

Donor ASI ini yaitu memberikan ASI perah kepada Si Kecil yang bersumber dari ASI orang lain.