Mengapa Nasi Goreng Jadi Makanan Paling Digemari? Ternyata Ini Alasannya!

By Soesanti Harini Hartono, Selasa, 29 Mei 2018 | 13:21 WIB
Sejak kecil - seperti umumnya orang Indonesia - dia sudah terbiasa disuguhkan nasi goreng ketika akan berangkat sekolah. (Istock)

  

Nakita.id.-  Menurut ahli sosiologi Dr. Andi Achdian dari Universitas Nasional, seperti dikutip dari situs Gastronomi Indonesia, nasi goreng adalah satu di antara sekian banyak jenis masakan yang paling populer di wilayah nusantara.

Sejak kecil - seperti umumnya orang Indonesia - dia sudah terbiasa disuguhkan nasi goreng ketika akan  berangkat sekolah.

Semuanya karena alasan praktis dan ekonomis. Praktis karena memasaknya mudah dan cepat. 

Ekonomis, karena ia cuma memanfaatkan sisa nasi semalam, dengan campuran bumbu sesuai selera yang memasak.

Paling lama dibutuhkan sekitar setengah jam untuk menyiapkan nasi goreng. Dan seluruh anggota keluarga dapat menikmatinya pada pagi hari.

BACA JUGA: Agar Nasi Goreng Kayak di Restoran, Cukup Tambahkan Bahan 'Ajaib' Ini

Saat makan di restoran, seseorang kemungkinan besar akan memilih nasi goreng dari sekian banyak pilihan masakan apabila ia kebingungan memilih menu masakan ketika berkunjung ke sebuah restoran. Pilihan itu rasional saja.

Bumbunya pun sederhana saja. Cukup dengan irisan tipis bawang merah dan bawang putih, tomat (atau diulek menjadi bumbu halus), merica, garam, telur, dan kunyit bila ingin berwarna kuning atau kecap bila berwarna kecokelatan.