8 Cara Mengajari Menjaga Diri Kepada Anak dengan Batasan dan Aturan

By Ipoel , Senin, 28 Januari 2013 | 02:00 WIB
Ada cara mengajari menjaga diri kepada anak untuk keamanan dirinya. (Pixabay/Skitterphoto)

2. Biasakan anak untuk minta izin pada orangtua

Hal ini dilakukan saat anak hendak bermain ke luar rumah, ketika diajak pergi oleh orang lain walaupun oleh orang yang sudah dikenal, ketika ditawarkan makanan atau minuman dari orang asing, dan lainnya yang mungkin terjadi saat berinteraksi di lingkungan sosial.

3. Beri batasan dalam bertingkah laku

Antara lain: tidak menyakiti teman seperti, memukul, mencubit, mendorong, dan sebagainya; menutup aurat sampai batasan tertentu, seperti tidak mengangkat pakaian sebagaimana yang sering kali dilakukan oleh anak; tidak memegang alat kelamin sendiri maupun orang lain dan tidak membolehkan orang lain untuk memegang alat kelaminnya.

Baca Juga: Mitos vs Fakta, Anak Usia Prasekolah yang Sering Menonton TV Berisiko Alami Autisme? Ini Penjelasan dari Dokter Ahli Tumbuh Kembang

4. Batasi wilayah bermainnya dan dampingi

Memberikan batasan wilayah tempat anak boleh bermain, tentunya yang masih dapat dijangkau oleh orangtua. Jika anak ingin bermain melewati batasan wilayah tersebut, tetapkan aturan bahwa ia harus didampingi oleh orang dewasa/anak yang lebih besar, entah ayah, ibu, atau kakak.

5. Aturan menginap

Sebaiknya anak usia prasekolah tetap didampingi oleh orangtua ketika menginap di tempat lain, termasuk menginap di rumah kerabat/keluarga.