Ini Caranya Agar Tetap Hamil Meski Melakukan Seks Di Luar Masa Subur

By Gisela Niken, Senin, 12 September 2016 | 07:00 WIB
Kira-kira apakah bisa hamil jika melakukan seks di luar masa subur (Gisela Niken)

Tabloid-Nakita.com – Mama pasti sering mendengarkan nasehat untuk melakukan seks pada saat masa subur. Namun, tak semua Mama bisa mengetahui masa subur. Selain itu, tidak semua Mama memiliki periode menstruasi yang teratur sehingga sulit bagi Mama untuk mengetahui kapan waktu yang pas untuk melakukan seks. Lalu apakah Mama bisa tetap hamil saat melakukan seks di luar masa subur?

Baca juga: Cek masa subur lewat lendir serviks

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Fertility dan Sterility mengungkapkan bahwa Mama bisa saja hamil meski di luar masa subur. Hal ini bisa terjadi apabila Mama secara rajin melakukan seks setiap harinya. Melakukan seks di luar masa subur akan memersiapkan sistem kekebalan tubuh Mama. Jadi, saat di masa subur tubuh lebih siap untuk hamil.

Kekebalan tubuh ternyata penting pada saat proses pembuahan. Tubuh butuh lebih kuat untuk memastikan sperma benar-benar masuk ke dalam rahim dan tidak diserang oleh hal-hal yang dapat merusak sperma. Semakin banyak Mama melakukan seks, semakin tubuh siap untuk hamil.

Baca juga: 8 cara mengetahui masa subur

Para peneliti ini sebenarnya tidak melihat adanya peluang Mama bisa hamil pada saat di luar masa subur. Namun, para peneliti melihat sistem kekebalan tubuh yang kuat benar-benar dapat berpengaruh pada peningkatan peluang untuk hamil. Jadi, hal ini menjadi kabar gembira bagi Mama yang mengalami kesulitan untuk mengetahui masa subur.

Baca juga: Mungkinkah hamil di luar masa subur?

Bagi Mama yang ingin melakukan seks di luar masa subur, Mama bisa melakukan seks dua hingga tiga kali dalam seminggu. Para peneliti juga menyarankan Mama melakukan seks tetap santai dan menikmatinya tanpa beban. Hal ini juga dapat membantu meningkatkan peluang kesuburan yang cukup tinggi.