Aliya Rajasa Mudik Ke Palembang, Rumah Adat Mewahnya Jadi Sorotan

By Maharani Kusuma Daruwati, Selasa, 19 Juni 2018 | 10:46 WIB
Aliya Rajasa dan keluarganya di depan rumah panggung adat Palembang (Instagram/ruby_26)

Nakita.id - Lebaran identik dengan adanya perjalanan mudik atau pulang ke kampung halaman.

Biasanya orang akan mudik beberapa hari sebelum Lebaran tiba, namun ada pula yang baru mudik setelah hari Lebaran.

Sama halnya seperti #balikKampung #PalembangPride#OganKomeringIlir #ISO #1," tambahnya.

Menantu Susilo Bambang Yudhoyono ini pun mengunggah foto-fotonya bersama keluarga saat sedang berada di rumah panggung tersebut.

BACA JUGA: Andi Soraya Ulang Tahun, Wajah Ketiga Anaknya Malah Jadi Sorotan 

Dalam foto yang diunggah Aliya tersebut tampak rumah panggung yang masih terlihat gagah dan indah.

Rumah neneknya tersebut masih sangat kental dengan ornamen dan dekorasi khas Palembang.

Dengan dinding kayu, tembok serta pintu berwarna emas dengan ukiran-ukiran yang khas dan tampak mewah.

Berpadu dengan perabotan rumah tangga yang sudah cukup modern yang membuatnya terlihat begitu megah.

Rumah adat milik nenek Aliya ini pun cukup menyita perhatian warganet dan langsung menjadi sorotan.

Warganet memuji dan kagum pada keindahan rumah adat yang masih dilestarikan hingga sekarang.

"Keren bnget rumah adatnya bun @ruby_26," komentar akun @iyyana_septia.

"Keren ornamennya," ujar akun @bennijamesstepen.

"Rumah nya cantikk bngtt yaaa,,adem pula," kata akun @niena_fadhilah.

"Bagus sekali rumahny," puji akun @dian_adisty.

"Masha Allah....indahnya rumahnyaa...msh dgn keaslian nyaa....msh dijaga dgn baik," ucap akun @arthalinda.

BACA JUGA: Waspada Bahaya Wi-Fi Pada Anak, Bisa Merusak Perkembangan Hingga Risiko Kematian