Nakita.id - Kehamilan bisa menjadi saat yang membahagiakan sekaligus mendebarkan bagi pasangan yang sudah berniat memiliki momongan.
Berbagai hal harus diperhatikan dari mulai makanan hingga kebiasaan agar kehamilan berjalan lancar dan sehat.
Sebagai sosok yang paling bisa merasakan kehadiran Si Kecil, ibu hamil tentunya wajib peka terhadap segala tanda tentang kehamilannya.
BACA JUGA : Sst... Inilah 7 Tanda Jika Mengandung Bayi Laki-laki, Cek Yuk!
Komunikasi dan konsultasi dengan dokter pun sebaiknya rutin dilakukan untuk mencegah berbagai hal yang mungkin membahayakan ibu maupun janin.
Ada beberapa ciri utama yang bisa menjadi acuan bagi ibu hamil bahwa bayi dalam kandungannya baik-baik saja.