Indahnya Kota Longyearbyen, Kota yang Melarang Penduduknya Melahirkan dan Mati

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 7 Agustus 2018 | 13:56 WIB
Longyearbyen, kota yang melarang manusia melahirkan dan mati (wikipedia)

Nakita.id - Setiap negara bahkan wilayah pasti memiliki adat-istiadat dan aturannya masing-masing.

Tapi bagaimana bila ada satu wilayah yang melarang keras penduduknya untuk melahirkan dan bahkan juga meninggal dunia?

Pasti tak akan terbayangkan di benak kita bila hal tersebut sampai terjadi di negara kita.

BACA JUGA: Warga Dua Desa di Jawa Ini Dilarang Saling Jatuh Cinta Apalagi Menikah, Begini Kisahnya

Karena pada umumnya, kelahiran dan kematian merupakan dua hal yang tak bisa dihindarkan.

Namun ada kota yang memiliki kedua aturan tersebut.

Kota itu adalah Longyearbyen, permukiman terbesar di Svalbard, London.

Kota yang terletak di perbatasan samudera arktik dan Lingkar Kutub Utara ini memiliki peraturan yang sangat amat aneh!

Longeyearbyen

BACA JUGA: David Beckham dan Keluarga Sedang di Bali Saat Gempa Guncang Lombok, Ini Buktinya

Dilarang Melahirkan

Ibu hamil di kota ini dilarang melahirkan bayinya, atau tidak bisa melahirkan di kota.