Diduga Lalai, Jari-jari Kaki Kiri Bayi Terpotong Oleh Perawat

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 14 Agustus 2018 | 16:32 WIB
Jari kaki seorang bayi terpotong oleh perawat (Elite Readers)

Nakita.id - Seorang perawat di Filipina harus menerima hukuman lantaran telah membuat kesalahan yang sangat fatal.

Perawat tersebut bernama Riza Dominisac (30), ia merupakan perawat yang bekerja di rumah sakit di bagian selatan Filipina.

Ia secara tak sengaja memotong jari-jari seorang bayi yang dirawatnya karena ia menggunakan gunting bedanya untuk mengganti perban kiri yang menutup kaki kiri bayi.

BACA JUGA: Karena Air Ketuban Sedikit, Tangan Bayi Ini Terpotong di Rahim Ibunya!

Setelah tahu bahwa ia melakukan kesalahan yang menjadi mimpi buruk bagi semua orangtua di dunia, ia sengaja menyembunyikannya dan tidak mengaku bila telah melakukan kesalahan.

Keadaan bayi tersebut akhirnya diketahui sang ayah yang melaporkan kejadian tersebut dan kemudian diulas oleh Mindanao Pagadian Frontline Jong Cardion.

Ayah dari bayi Charles Delmar melaporkan bahwa insiden yang dialami anaknya sengaja disembunyikan oleh sang perawat, setelah empat jam sejak insiden.

Laporan tersebut kemudian diusut dan akhirnya Dominisac dinyatakan sebagai pelaku pada kasus Delmar.

Kemudian ayah Delmar melaporkan Dominisac ke kepolisian, kemudian polisi segera mengejar pelaku yang kebetulan tengah berada di rumah saudara perempuannya.

Delma segera mengajukan keluhannya untuk menuntut pelaku kepada Women and Children Welfare Division tentang perlakuan yang menimbulkan cedera serius pada bayinya.

BACA JUGA: Hanya Hari Ini! Telkomsel Tawarkan Kuota Internet 25 GB Seharga Rp 90 ribu

Untuk sementara waktu, Dominisac diberi kebebasan sementara, sebelum akhirnya akan dipenjara dan didenda sebesar PHP 10 ribu, atau sekitar Rp 3 juta.

Sementara itu, dokter melaporkan bahwa ia berusaha embali memasang jari manis bayi Delmar, namun sayang hanya satu jari yang bisa berfungsi semula sedangkan jari lainnya tak bisa lagi dipasangkan.

BACA JUGA: Program Hitam Putih Ditegur KPI, Deddy Corbuzier Protes dan Membandingkan Acaranya dengan Joget Vulgar

Tak hanya pada Dominisac, orangtua bayi juga menuntut pihak rumah sakit karena diduga lalai dalam pengawasan pegawainya.

Dominisac juga dilaporkan sempat meminta maaf sebelum akhirnya ia ditahan dan juga harus membayar ganti rugi akibat ia tidak berhati-hati dalam menjalankan pekerjaannya, juga telah mencederai seorang bayi.