Anaknya Tak Takut Tidur di Keadaan Gelap, Sharena Bagikan Kiatnya!

By Nia Lara Sari, Rabu, 15 Agustus 2018 | 12:16 WIB
Kiat Sharena agar Ryshaka mau tidur di tempat gelap (instagram.com/mrssharena)

Nakita.id - Tata cahaya di kamar menjadi salah satu faktor pertimbangan agar anak tidur lelap.

Bila pencahayaannya pas, maka anak akan lebih mudah tidur lelap.

Selain itu, mengatur pencahayaan pada saat memasuki waktu tidur anak sangat membantu dan bermanfaat lo, Moms.

BACA JUGA: Biasa Olahraga Berat, Sharena Delon Pilih Olahraga Ini Saat Hamil!

Meredupkan cahaya kamar dapat bermanfaat untuk merilekskan mata anak.

Kondisi ini juga membuat anak jadi terbiasa di mana setiap cahaya lampu mulai redup di kamar atau rumah, itu berarti waktunya tidur.

Untuk pengetahuan Moms, jika anak terbiasa tidur dalam keadaan lampu menyala dapat menyebabkan masalah kesehatan.

BACA JUGA: Viral Video Guru TK Pukul dan Dorong Muridnya Hingga Jatuh, Ini Faktanya!

Masalah kesehatan ini mungkin terjadi karena paparan cahaya pada saat tidur dapat berdampak pada terganggunya hormon dalam tubuh.