Merasa Bersalah Tak Dampingi Istri Saat Melahirkan, Pelari Tiongkok Ini 'Bayar' Dengan Emas di Asian Games

By Fadhila Auliya Widiaputri, Senin, 27 Agustus 2018 | 09:08 WIB
Su Bingtian (ketiga dari kanan) persembangkan emas di Asian Games 2018 untuk anaknya yang baru saja lahir (Tribun Style)

"Saya ingin mempersembahkan keberhasilan ini kepada anak saya yang baru lahir.

Medali emas ini juga menjadi simbol dari perjuangan hidup yang ingin saya tularkan kepada anak," ucap Su Bingtian dalam jumpa pers seusai laga dengan mata berkaca-kaca penuh haru.

BACA JUGA: Awas! Minuman ini Sebabkan Resiko Asma Pada Anak Sejak dalam Kandungan

Kisah perjuangan Su Bingtian membuat banyak orang di depannya ikutan memberikan simpati dan kekaguman pada perjuangan hidupnya demi keluarga dan negaranya. 

Pada perlombaan tersebut, Indonesia yang diwakili oleh Lalu Muhammad Zohri hanya mampu finis di peringkat ke-7 dari total 8 sprinter yang turun di final.

Sedangkan untuk medali perak dan perunggu masing-masing berhasil diraih oleh Tosin Ogunode (Qatar) dan Ryata Yamagata (Jepang).