Fajar Alfian dan Jonatan Christie Ungkap Harga yang Harus Dibayar Agar Menjadi Juara

By Shevinna Putti Anggraeni, Kamis, 30 Agustus 2018 | 08:00 WIB
Perjuangan terbesar Jonatan Christie dan Fajar Alfian Demi Menjadi Juara (instagram/kolase)

Kalau kita itu pagi sore kerjaan kita itu latihan dan latihan," jelasnya.

Karena waktu yang sangat terbatas itu Jojo mengaku jarang sekali 'Nge-gaul' seperti anak muda lainnya.

BACA JUGA: Ini Sosok Hanifan Yudani, Atlet Silat yang Memeluk Jokowi dan Prabowo

"Jarang sekali (waktu untuk gaul)," tutur Jojo.

Kalau pun Jojo mendapatkan kesempatan libur, ia akan mempertimbangkan dulu berapa hari libur yang didapat.

Dengan begitu ia baru bisa menentukan akan melakukan apa saja di hari liburnya.

"Kalau saya cuman dapat (kesempatan) sehari (libur) mungkin saya lebih banyak di kamar main playstation dan istirahat, main video game," tambahnya.

Ternyata cukup sederhana cara yang ia lakukan saat relaksasi dari hari-hari yang begitu padat dengan latihan bulutangkis.

Seperti yang diketahui Jonatan Christie berhasil meraih medali emas di cabang olahraga bulutangkis kategori tunggal putra.

Sedangkan Fajar Alfian berhasil meraih medali perunggu di cabang olahraga bulutangkis kategori ganda putra bersama Rian.