Wah, Seorang Ibu Mengklaim Barang Rumah Tangga Ini Bisa Bikin Hamil!

By Dian Noviana Ertanti, Jumat, 31 Agustus 2018 | 11:36 WIB
kehamilan (photosbyhope)

Nakita.id- Ketika pasangan memutuskan untuk memiliki seorang bayi, ada sejumlah hal yang aneh dan indah yang mungkin mereka upayakan.

Hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan peluang sang istri untuk hamil.

Dari mengonsumsi suplemen untuk meningkatkan gairah seksual hingga berbagai tips dari orang-orang di sekitar.

Akan tetapi ada sebuah cerita unik datang dari seorang perempuan yang mengklaim bahwa kehamilan bisa datang dari barang-barang rumah tangga.

BACA JUGA: Stres Ujian, Anak Ini Alami Penyakit Langka Sampai Berkeringat Darah!

Mungkin barang ini ada di dalam lemarimu, Moms!

Ya, barang tersebut adalah obat batuk.

Menurut ahli dari Baby Center, kebanyakan obat batuk mengandung bahan-bahan guaifenesin yang mungkin membantu Moms hamil.

Guaifenesin menipiskan lendir di saluran pernapasan, dan mambantu Moms untuk mengeluarkan dahak.

Ternyata kandungan obat batuk ini bekerja pada semua selaput lendir di dalam tubuh.

BACA JUGA : Segera Lakukan 5 Pertolongan Pertama Ini Ketika Tekanan Darah Tinggi

Tak terkecuali jumlah lendir di daerah kewanitaan, nah apa hubungannya dengan kehamilan?

Jika Moms menghasilkan banyak lendir yang licin dan basah di area kewanitaan pada waktu ovulasi, sperma pasangan akan susah untuk memasuki serviks dan membuahi sel telur.

Akan tetapi jika memiliki lendir di area serviks yang lebih tipis, Moms dapat membantu sperma mencapai sel telur dengan lebih mudah.

Melansir dari Mirror.co.uk, para ahli merekomendasikan untuk memilih obat batuk dengan satu-satunya bahan aktif adalah guaifenesin.

BACA JUGA: Bekerja Sebagai 'Pemberi Pelukan', Perempuan Ini Raup Rp 623 Juta Setahun!

Sebaiknya obat tersebut dikonsumsi tepat saat  Moms memasuki masa ovulasi.

Pada prekteknya, beberapa perempuan mengklaim bahwa hal ini benar-benar berhasil, akan tetapi teori medis belim sepenuhnya mendukung.

Penelitian perah dilakukan pada tahun 2010, guaifenesin diberikan kepada laki-laki yang telah mencoba hamil bersama istrinya selama 18 bulan dan hasilnya terdapat peningkatan jumlah sperma.

Meskipun bisa membantu meningkatkan kesuburan, obat batuk juga mengandung berbagai bahan lain yang bisa membahayakan kesehatan, jadi sebelum mencoba hal ini ada baiknya Moms berkonsultasi dengan dokter kandungan.

BACA JUGA: Sibuk Bermain Ponsel, Seorang Perempuan Tak Sadar Bayinya Tenggelam di Dasar Kolam