Penutupan Asian Games Diliput Media Asing, Wishnutama Ucap Rasa Syukur dan Terima Kasih!

By Rosiana Chozanah, Senin, 3 September 2018 | 16:45 WIB
Wishnutama bersyukur acara penutupan Asian Games 2018 banyak tuai apresiasi (Instagram/wishnutama)

Nakita.id - Pertandingan bergengsi se-Asia, Asian Games 2018 telah berakhir pada Minggu (2/9/2018) kemarin.

Selesainya acara ini ditandai dengan pesta penutupan Asian Games 2018 yang kembali digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (STUGBK), Senayan, Jakarta.

Acara yang hanya dipersiapkan selama 1 hari ini terhitung sukses.

BACA JUGA: Sebelum Chelsea Olivia Nonton Penutupan Asian Games 2018, Ia Dibuat Kesal Sama Ini!

Masyarakat juga antusias menonton pesta penutupan ini, meski harus menerjang hujan dan macet.

Tidak hanya di Indonesia, penghujung multievent olahraga ini pun mendapat apresiasi dari warga negara asing.

Meski mereka tidak dapat menonton langsung ke Jakarta, unggahan-unggahan warganet serta beberapa media asing yang membicarakan acara ini cukup membuat takjub.

Atas banyaknya pujian yang dilayangkan masyarakat untuk perhelatan ini membuat Wishnutama merasa berterima kasih.

Sebagai Creative Director pembukaan serta penutupan acara Asian Games 2018 ini, ia bangga seremoni ini sampai diliput media internasional, yaitu The New York Times.

Melalui unggahan di instagramnya, Wishnutama mengucapkan rasa syukurnya karena acara ini mendapat banyak apresiasi.

Pria yang akrab dipanggil Tama ini juga mengucapkan terima kasih kepada orang-orang yang telah membantunya dalam mewujudkan penampilan yang spektakuler.

"Alhamdulillah sujud syukur kepada Allah SWT mendapat apresiasi dari banyak media internasional dan nasional," tulis Wishnutama dalam unggahannya.

"Selamat dan bangga kepada semua tim yg terlibat," lanjutnya.

BACA JUGA: Istri Wishnutama Sempat Kehabisan Tiket Closing Asian Games 2018, Nasib Akhirnya Begini

Apresiasi dari media Amerika Serikat

Tidak hanya itu, sebelumnya kesuksesan perhelatan Asian Games 2018 ini juga sempat dipuji oleh kepala Dewan Olimpiade Asia, Syeikh Ahmad Al-Fahad Al-Sabah dari Kuwait.

Ia mendapat tepuk tangan meriah saat mengatakan, "Terima kasih Jakarta, terima kasih Palembang. Kamu berhasil."

Sebagai tuan rumah, semua apresiasi ini tentu membuat kita, masyakat Indonesia ikut bangga.

Warganet pun banyak yang mengungkapkan rasa bangganya dengan mengomentari unggahan Wishnutama tersebut.

"Congrats chief, Bangga dengan karya dengan 1 Nusa 1 Bangsa," tulis akun @taufan_rynaldo.

"Keren, mas. Bangga sangat!," sambung akun @agamadjid.

"Bangga menjadi bagian sejarah indonesia, terima kasih mas tama, atas kesempatan dan kerjasama yg di berikan , kehormatan bisa ikut serta di ASIAN GAMES 18-08-18, SALUT," lanjut akun @dededancing.

"And I'm so proud to be Indonesian, om chief!," sambung akun @hyudee.

BACA JUGA: Tertangkap Kamera, Donghae Super Junior Goyang Dayung Saat Seremoni Penutupan Asian Games 2018!