Nakita.id - Salah satu pengisi acara pesta penutupan Asian Games 2018 yang paling ditunggu-tunggu oleh masyarakat adalah penampilan dari Super Junior.
Grup yang saat tampil berisikan 7 pria tampan ini sukses membawakan 3 lagu lawas, yaitu Sorry Sorry, Mr Simple serta Bonamana.
Dengan penuh energik mereka bernyanyi serta menari di atas panggung.
BACA JUGA: Isyana Sarasvati Dirangkul Siwon Super Junior, Warganet Langsung Iri!
Salah satu anggota Super Junior bernama Lee Donghae juga sempat memeragakan goyang dayung yang beberapa waktu lalu diviralkan oleh Presiden Joko Widodo.
Saat itu, Super Junior tengah menampilkan lagu Bonamana.
Dan tiba giliran Donghae menyanyikan bagian liriknya dalam lagu tersebut.
Ia pun melangkah ke tengah panggung untuk bernyanyi sembari memeragakan goyang dayung ala Jokowi.
Jo Ko Hwi oppa & Donghae oppa collab goyang dayung ????#ClosingCeremonyAsianGames2018 #closingAsianGames2018 pic.twitter.com/QRMOuriyqh
— Erry Andriyati (@ebibitititeliti) September 2, 2018
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Source | : | |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR