6 Perubahan Pada Tubuh Jika Minum Air Hangat Setiap Pagi, Cocok untuk Diet!

By Gisela Niken, Kamis, 6 September 2018 | 10:46 WIB
Manfaat minum air hangat (Freepik / yanalya)

 

Nakita.id - Ada banyak kebiasaan baik yang bisa Moms tiru untuk kehidupan sehari-hari.

Salah satu kebiasaannya adalah rutin minum air hangat.

Ada banyak hal yang akan Moms dapatkan jika minum air hangat di setiap pagi.

Mulai dari kesehatan pencernaan sampai membuat awet muda!

Penasaran? Ini dia daftarnya dari penjelasan  Stella Metsova seorang ahli gizi di Food and Nutrition Sciences.

Baca Juga : Ternyata, ini Saat yang Tepat untuk Minum Air Dingin Maupun Air Hangat

1.Membersihkan saluran pencernaan

Air hangat dapat membantu tubuh membuang racun.

Air dapat membantu memecah makanan lebih cepat di perut sehingga menjaga sistem pencernaan.

Jika Moms punya kebiasaan minum air dingin sebaiknya mulai dihindari karena dapat meningkatkan risiko menumpuknya lemak pada usus.

2.Mengatasi konstipasi

Banyak sebagian dari Moms yang mengalami masalah pencernaan karena pergerakan usus yang lambat.