#LovingNotLabelling: Dokter Reisa Bagikan Tips Memuji Anak Tanpa Membuatnya Merasa Terbebani

By Fadhila Auliya Widiaputri, Sabtu, 22 September 2018 | 18:33 WIB
Dokter Reisa memiliki cara tersendiri untuk memuji anak tanpa memberinya label (instagram.com @reisabrotoasmoro)

Nakita.id - Sebagai seorang ibu, dokter Reisa Broto Asmoro mengaku selalu berusaha memotivasi anak untuk menjadi sosok yang lebih baik lagi.

Salah satu caranya dengan memberi pujian.

"Saya sering banget nyebut nyebut anak yang pertama saya anak yang cantik, yang baik, yang pintar," ujarnya pada Nakita.id usai acara Talkshow "How To Be Forever Young" di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (20/9).

Baca Juga : Gaji Aktor dan Aktris di India Berbeda, Kajol dan Aktris Senior Lain Lakukan Protes

Awalnya, dokter Reisa berpikir bahwa pujian-pujian yang ia lontarkan tersebut hanya sebatas motivasi dan doanya sebagai seorang ibu.

Namun lambat laun, pembawa acara Dokter Oz Indonesia ini menyadari bahwa pujian-pujian yang ia lontarkan tersebut justru bisa membatasi anak.

"Awalnya itu hanya doa saya sebenarnya, tapi setelah saya berpikir kembali itu bisa saja menjadi hal yang membatasi dia," ungkapnya.

Dokter Reisa sadar bahwa kebiasaannya tersebut ternyata bisa mengarah ke tindakan labelling.

Baca Juga : Janji-Janji Sule Yang Tetap Harus Biayai Lina dan Keluarganya Meski Telah Bercerai