Wah, Jus Berikut Bisa Membuat Tubuh Moms Makin Indah dan Berisi Loh!

By Riska Yulyana Damayanti, Senin, 24 September 2018 | 10:26 WIB
Jus strawberi (skeeze/ Pixabay.com)

Nakita.id - Banyak orang pemilik badan subur iri melihat orang yang memiliki badan kurus.

Namun ada juga mereka yang kurus ingin menaikkan berat badan karena merasa tubuhnya nampak tidak proporsional.

Ada yang mengaku badannya sudah proporsional, ada yang merasa terlalu kurus ada yang berat badannya cukup namun terlihat kurus karena tubuhnya yang tinggi.

Baca Juga : Laki-laki Ini Tega Menusuk Teman Kencannya Setelah Melihat Paras yang Berbeda dengan Foto Profil

Nah ada nih Moms cara melihat apakah sebenarnya kita termasuk kurus atau sudah bertubuh proporsional.

Sebuah pengukuran yang bernama Body Mass Index (BMI) bisa melihat apakah kita terlalu kurus atau malah kelebihan berat badan.

Cara menghitungnya mudah, berat badan dibagi dengan tinggi badan yang dikuadratkan.

Baca Juga : #LovingNotLabelling: Dokter Reisa Bagikan Tips Memuji Anak Tanpa Membuatnya Merasa Terbebani

Ada rentang hasil dari perhitungan BMI di mana ketika seseorang dikatakan kurus ketika hasil BMI di bawah 18,5 dan dikatakan gemuk jika hasil BMI di antara 25 - 29,9.