Ternyata, Setelah Ejakulasi, Sperma Dapat Bertahan Sampai 5 Hari, Simak Fakta lainnya di Sini!

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Jumat, 28 September 2018 | 14:49 WIB
Mitos seputar kesuburan sperma yang banyak beredar, apa saja? (The Verge)

Untuk itu, Dads sebaiknya mengetahui mitos mengenai sperma berikut ini:

Sperma memiliki hidup yang pendek

Banyak orang mengira bahwa setelah sperma disemburkan, ia hanya bertahan hidup beberapa menit saja.

Faktanya, setelah ejakulasi sperma dapat bertahan hingga 5 hari.

Sperma akan langsung membuahi sel telur

Setelah ejakulasi, sperma sering dianggap langsung membuahi sel telur.

Nyatanya, sperma membutuhkan waktu yang panjang untuk sampai di rahim perempuan untuk kemudian berovulasi.

Setiap pria memiliki sperma yang subur

Kondisi setiap orang sangat berbeda-beda, terutama dari segi kesuburan sperma.

Setiap pria dianggap selalu memproduksi sperma yang subur, padahal bisa saja kondisi sperma lemah dan kualitasnya kurang baik yang tentunya berpotensi menggagalkan pembuahan.

Baca Juga : Awet Muda Bak Gadis, Meriam Bellina Akui Pantang Konsumsi 5 Makanan Ini