Nakita.id - Kabar duka datang dari komedian Indro Warkop yang baru saja ditinggal pergi sang istri untuk selamanya.
Nita Octobijanthy, istri Indro Warkop meninggal dunia di usia 59 tahun setelah berjuang melawan kanker paru-paru sejak 2017 lalu.
Padahal Indro Warkop bersama anak-anaknya baru saja merayakan ulang tahun sang istri ke-59 di rumah sakit kemarin Senin, 8 Oktober 2018.
Baca Juga : Ungkapan Aaliyah Anak Reza Artamevia, Begini Hubungannya Dengan Angelina Sondakh dan Keanu!
Hada, anak perempuan Indro Warkop pun beberapa jam lalu mengungkapkan kebahagiaannya bisa merayakan ulang tahun sang ibunda ke-59.
Ia sempat meminta pada warganet mendoakan dan membukakan pintu maaf untuk sang ibu melalui instagramnya.
Meninggalnya Nita Octobijanthy ini tentu meninggalkan kesedihan yang mendalam bagi Indro Warkop dan anak-anaknya.
Selama Nita menjalani perawatan di rumah sakit, Indro dan anak-anaknya berusaha setia serta kompak menemani sang ibu.
Berkaca dari penyebab meninggalnya istri Indro Warkop banyak masyarakat mulai mencari tahu tentang penyakit kanker paru-paru.
Baca Juga : Prahara Hidup Reza Artamevia, Mantan Istri Adjie Massaid yang Banyak Terjebak Kasus Usai Cerai!
Selain itu, Moms juga perlu mengetahui kalau seseorang memiliki tanda-tanda khusus sehari sebelum meninggal dunia.