Nakita.id - Kabar terbaru orang-orang terdekat mendiang Adjie Massaid, Angelina Sondakh, Keanu hingga kedua anak perempuannya dari Reza Artamevia menjadi sorotan publik lagi.
Seperti yang diketahui Reza Artamevia adalah istri Adjie Massaid dari pernikahannya yang pertama tahun 1999 hingga 2005.
Kehidupan Reza Artamevia tentang masalah rumah tangganya dengan Adjie Massaid hingga setelah perceraian sering menjadi bahan perbincangan.
Baca Juga : Nia Ramadhani Akui Kampungan Diajak Makan Keluarga Bakrie di Restoran Mewah, Sendoknya Banyak Banget!
Reza Artamevia memiliki kisah hidup yang penuh lika-liku, terlebih setelah berpisah dengan Adjie Massaid.
Kasus perceraian
Ia bercerai dengan Adjie Massaid awal tahun 2005, masalah rumah tangga mereka sempat menjadi skandal dan kontroversi yang sering diekspos oleh media.
Apalagi ketika muncul masalah hak asuh anak yang jatuh ke tangan Adjie Massaid dan menghilangnya Reza setelah resmi bercerai.
Saat itu penyebab perceraian mereka sangat beraneka ragam, salah satunya ada dugaan Reza berselingkuh.
Lalu Adjie Massaid juga dikabarkan melarang Reza Artamevia bertemu dengan kedua anak perempuannya, Aaliyah dan Zahwa.
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Source | : | YouTube,tribunnews,kompas |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR