Hal yang Dirasakan Anak Ketika Lihat Orangtuanya Bertengkar, Bisa Lari dari Rumah!

By Amelia Puteri, Senin, 15 Oktober 2018 | 18:55 WIB
Dampak psikologis anak melihat orangtua sedang bertengkar (pexels.com/Vera Arsic)

6. Jangan libatkan anak-anak ketika sedang berdebat satu sama lain. Jangan membuat perdebatan punya hubungan dengan mereka.

7. Jika Moms dan pasangan kebetulan berkelahi di depan anak-anak, pastikan untuk menyelesaikan perkelahian di depan mereka.

8. Jauhkan ego dari argumen dan jangan pernah saling menyalahkan.

Baca Juga : Anak Cynthia Lamusu Berisiko Alami Kebutaan karena Retinopati, Yuk Kenali Gangguannya!

Moms dan pasangan adalah produk dari orangtua masing-masing yang cenderung secara naluri berperilaku seperti orangtua di masanya.

Untuk itu, penting menjadi sadar akan pola ini dalam perilaku kita.

Pola asuh yang tidak mendukung dan tidak sensitif dapat mengakibatkan kerusakan jangka panjang yang dapat 'merusak' generasi mendatang.

Moms dapat memutus siklus dan membesarkan anak-anak secara empatik.