Berita HOAX Kesehatan: Flash Kamera Menyebabkan Kebutaan Pada Bayi

By Fadhila Auliya Widiaputri, Senin, 22 Oktober 2018 | 11:09 WIB
Flash kamera tidak dapat menyebabkan kebutaan pada bayi (SwiftCheckup.com)

Nakita.id - Beberapa waktu lalu, heboh diberitakan seorang bayi yang mengalami kebutaan akibat flash kamera.

Dilansir dari Dailymail.co.uk, seorang bayi berumur 7 bulan dari Australia tersebut mengalami kebutaan akibat flash kamera yang lupa dimatikan ketika orangtuanya mengambil gambar sang bayi.

Baca Juga : Flash Kamera Sebabkan Kebutaan Pada Bayi?

Akibat flash kamera, bayi malang tersebut mengalami kebutaan pada bagian mata kanannya dan masalah penglihatan pada mata kirinya pada usia 3 bulan.

Menurut dokter rumah sakit yang menangani bayi tersebut menjelaskan bahwa sebelumnya telah dilakukan pengambilan gambar pada bayi dengan jarak sekitar 10 inchi atau sekitar 25 cm.

Diberitakan, kilatan pada flash yang digunakan saat mengambil gambar membuat makula bayi rusak.

 

Baca Juga : Berita Kesehatan Anak: Putri Najwa Shihab Lahir Prematur Meninggal, Ini Komplikasi Bayi Prematur

Makula merupakan bagian mata yang berfungsi untuk mengatur titik fokus cahaya.

Makula belum sempurna hingga bayi menginjak usia 4 tahun.