Rutin Makan Alpukat Saat Hamil, Ini Manfaat yang Akan Dirasakan

By Anisyah Kusumawati, Senin, 22 Oktober 2018 | 10:59 WIB
MAnfaat ibu hamil makan alpukat (ChesiireCat)

Nakita.id - Menjaga asupan makanan dan zat gizi tentu penting untuk dilakukan setiap ibu hamil ya Moms.

Konsumsi buah dan sayur pun menjadi lebih ditekankan selama masa kehamilan, tak terkecuali konsumsi alpukat.

Alpukat diketahui mengandung dua kali lebih banyak potasium seperti pisang, dan membantu asupan harian vitamin K, folat, vitamin C, vitamin B5, vitamin B6, dan vitamin E.

Baca Juga : Sering Minum Air Kelapa Selama Hamil, Ini yang Akan Terjadi Pada Janin

Buah satu ini juga diketahui kaya akan magnesium, mangan, tembaga, zat besi, seng, fosfor, vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, dan vitamin B3.

Selain itu dalam alpukat juga terkandung 2 gram protein dan 7 gram serat.

Saat ibu hamil rutin mengonsumsinya, ada sederet manfaat yang bisa diperoleh.

1. Mengurangi risiko berat badan berlebihan

Karena seratnya sangat tinggi, buah satu ini diketahui bisa mengurangi kemungkinan kenaikan berat badan yang berlebihan pada kehamilan.

Hal ini karena 25% kandungannya mudah larut dan menjadi makanan bakteri baik dalam usus.

Baca Juga : Gaya Hidup Saat Hamil Ini Berisiko Janin Alami Cacat Tabung Saraf

Alpukat pun menjadi buah yang sangat baik untuk kesehatan metabolik.

2. Mencegah sembelit

Selama kehamilan Moms mungkin saja mengalami sembelit atau konstipasi.

Mengonsumsi buah ini secara rutin terbukti bisa melancarkan sembelit dan mencegahnya terjadi.

3. Mengurangi risiko Gestational Diabetes

Mengonsumsi alpukat secara rutin ternyata bisa menurunkan risiko diabetes gestasional yang berujung pada komplikasi serius pada ibu hamil.

Bahkan, satu studi pada pasien diabetes menunjukkan kurangnya respon glikemik terhadap makanan bertepung tinggi ketika makanan tersebut dikombinasikan dengan makanan tinggi serat larut seperti alpukat.

4. Meredakan kram

Kram sangat mungkin terjadi sejak awal hingga akhir kehamilan.

Namun jangan khawatir karena alpukat dengan kandungan potasiumnya bisa membantu meredakan kram yang dialami.

5. Menurunkan kolesterol darah

Kandungan alpukat terbukti bisa menjaga kadar gula darah Moms menjadi lebih seimbang dan normal.

Selain itu buah ini juga diketahui bisa menurunkan kolesterol dalam darah.

Baca Juga : Ciri-ciri Kehamilan 6 Bulan yang Normal, Cek Sekarang Ya Moms

6. Mencegah janin cacat tabung saraf

Alpukat diketahui kaya akan folat yang sangat penting dalam perkembangan awal janin.

Tingkat asam folat yang rendah sangat awal terkait dengan gangguan tabung saraf dan spina bifida.

Oleh karena itu, konsumsi alpukat begitu disarankan sebelum, saat dan setelah kehamilan.

7. Mengurangi risiko preeklamsia

Preeklamsia diketahui menjadi kondisi tekanan darah tinggi ibu hamil yang sangat membahayakan, bisa berujung komplikasi hingga kematian.

Namun Moms, risikonya bisa lebih ditekan dengan rutin mengonsumsi alpukat.

Baca Juga : Awas, Ini yang Tidak Boleh Dilakukan Oleh Ibu Hamil di Trimester Dua

Tingginya jumlah kalium yang ditemukan dalam alpukat dapat membantu mengurangi risiko preeklamsia.

Hal ini karena asupan kalium yang tinggi telah ditunjukkan dalam banyak penelitian bisa mengurangi tekanan darah.

Buah ini diketahui juga bisa mengurangi risiko penyakit jantung dalam jangka panjang pada ibu hamil.

Nah masih ragu mengonsumsi buah super ini Moms?

Namun ingat konsumsinya jangan berlebihan ya!