Deretan Selebritis ini Tetap Setia Hingga Maut Memisahkan, Begini Kunci Rumah Tangga Harmonis Hingga Akhir Hayat yang Mudah Diterapkan!

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Minggu, 28 Oktober 2018 | 16:37 WIB
Rima Melati-Frans Tumbuan dan Sophan Sophiaan-Widyawati ((kolase )KOMPAS.com/BANAR FIL ARDHI & Instagram.com/phandya)

Mereka juga harus menghormati dan juga menjaga kepercayaan masing-masing pasangannya agar hubungan pernikahan makin kuat.

Selain itu, tiap pasangan akan memiliki kepercayaan yang lebih dan juga mampu menjaga kepercayaan tersebut.

Baca Juga : Sering Diabaikan Padahal Hal Sepele Ini Bikin Pernikahan Harmonis

5. Pusatkan semua perhatian ke suami

Meski mengurus keperluan rumah dan anak, selalu sisihkan waktu untuk memberi perhatian ke suami.

Saat suami pulang kerja dan lelah, berilah pelayanan terbaik, baik makanan, keperluan, dan juga sedikit pijatan jika suami merasa lelah.

Memberi kejutan secara berkala pada suami juga merupakan kunci kemesraan dan keharminisan dalam berumah tangga.

Selain menjaga dari pribadi masing-masing, keharmonisan rumah tangga kadang juga dipengaruhi oleh hubungan menantu dan mertuanya.

Banyak penelitian membuktikan bahwa perceraian pasangan bisa dipicu karena kurang harmonisnya hubungan menantu dan mertua.

Beberapa perempuan kadang mengabaikan hubungan baik dengan mertua karena merasa telah mendapat restu.

Padahal, seorang laki-laki, meskipun sudah menikah, akan tetap mempertimbangkan sikap pasangannya pada orangtuanya, juga masukan dari orangtuanya.

Berbagai kasus selebritis bercerai juga lantaran ikut campur tangan orangtua dalam rumah tangganya.