Lion Air JT 610 Jatuh, Ini Panduan Aman Membawa Bayi Saat Naik Pesawat

By Fadhila Afifah, Senin, 29 Oktober 2018 | 15:59 WIB
Panduan keselamatan membawa bayi di pesawat (iStockphoto)

1. Si Kecil duduk di car seat bayi

Federal Aviation Administration mengatakan lengan orangtua tidak memberikan perlindungan yang memadai selama turbulensi.

Tempat terbaik untuk Si Kecil ialah duduk di car seat-nya .

Namun pastikan kursi car seat menunjukkan stiker yang disetujui untuk digunakan baik di kendaraan bermotor maupun pesawat terbang.

Beberapa penerbangan memperbolehkan anak-anak di bawah dua tahun untuk terbang gratis di pangkuan orang dewasa, tapi ini bukan pilihan paling aman.

Baca Juga : Bolehkah Ibu Hamil Menyusui Bayi? Begini Penjelasannya, Moms!

Duduk sendiri dengan sabuk pengaman pada dasarnya lebih aman bagi anak dibandingkan hanya ditopang oleh tangan orangtua ketika pesawat melewati pusaran udara/turbulensi.

2. Pilih jam terbang sesuai jam tidur Si Kecil

Jam tidur malam cocok untuk perjalanan panjang dan jam tidur siang untuk perjalanan pendek.

Untuk penerbangan pendek, pilih penerbangan tanpa henti.

Semakin cepat tiba di tempat tujuan akan semakin baik. 

Sedangkan untuk perjalanan panjang (lebih dari 5 jam), pertimbangkan perhentian sejenak/transit.

Penerbangan langsung akan memudahkan karena tidak harus repot berganti pesawat.

Baca Juga : Lion Air JT 610 Jatuh, Ini 5 Cara Selamat Dari Kecelakaan Pesawat!