Ini yang Perlu Mama Lakukan Jika Bayi Menangis Tanpa Sebab

By Gisela Niken, Senin, 21 November 2016 | 03:00 WIB
Alasan Bayi Menangis (1) (Santi Hartono)

Tabloid-Nakita.com – Popok basah? Tidak juga. Lapar? Baru saja selesai menyusui. Lalu kenapa bayi masih terus menangis ya? Kadang ada beberapa kondisi di mana bayi menangis tanpa sebab. Mungkin membingungkan bagi Mama untuk mencari cara agar mengatasi masalah bayi rewel ini. Untuk itu, ada beberapa langkah mudah yang bisa Mama lakukan ketika anak menangis dan rewel tanpa ada sebabnya.

Baca juga: Trik menenangkan bayi yang menangis di malam hari

1.Membuatnya nyaman dengan keadaan sekitar

Ternyata, mengisap dapat menenangkan detak jantung bayi. Maka, tak masalah membiarkan bayi menggigit mainan yang aman. Menggigit dan mengisap dapat membantunya untuk tenang. Selain mengisap, membungkusnya dapat membuatnya tenang. Hal ini akan membuat bayi merasa nyaman sama seperti saat ia berada di dalam kandungan. Maka, cobalah untuk membungkusnya dengan selimut atau membedong untuk menciptakan rasa nyaman.

2.Gunakan musik

Cobalah untuk memutarkan jenis musik yang menenangkan di sekitar ruangannya untuk membantunya dengan tenang. Mama bisa mencoba memutarkan berbagai jenis musik padanya. Hal ini bertujuan untuk melihat jenis musik apa yang membuatnya tenang. Tak masalah untuk membuat suara dengan lembut di sekitarnya. Pada saat di dalam rahim, bayi ternyata sudah terbiasa dengan suara yang agak bising.

Klik halaman selanjutnya di sini