Nakita.id - Sayangnya, masih banyak orang yang tak begitu peduli dan memerhatikan kesehatan gigi dan mulut.
Beberapa kebiasaan buruk seperti lupa menyikat gigi, tidak menggunakan cairan pencuci mulut, dan konsumsi makanan tertentu dengan sering akan membuat gigi lama-lama menjadi kuning.
Beberapa makanan seperti buah stroberi, keju, atau yogurt, memiliki zat yang dapat memutihkan gigi.
BACA JUGA: Tempelkan 2 Kantong Teh Celup Bekas Pada Mata, Ini yang Akan Terjadi 1 Bulan
Tetapi, ada juga makanan yang sebaiknya harus dihindari atau jarang dikonsumsi karena dapat meninggalkan warna pada gigi yang tentu saja tidak enak dilihat.
Sehingga, memiliki gigi putih bersinar bak senyuman aktor di layar kaca nampaknya menjadi angan-angan belaka.
1. Minuman asam
Bagi Moms pecinta kopi, sayangnya mengonsumsi kafein akan memiliki efek yang merugikan pada gigi.
Minuman asam seperti kopi, teh, dan soda mengubah keseimbangan pH di mulut dan merusak permukaan enamel gigi.
Soda sangat berbahaya, karena kandungan gula dan karbonasinya yang sangat tinggi benar-benar dapat mengikis enamel sampai membentuk lubang pada gigi.
BACA JUGA: Redam Emosi Saat Marah Pada Anak Hanya Dengan 5 Gelang Karet, Begini Caranya!
Jika Moms mengonsumsi minuman ini secara harian, minumlah banyak air untuk membersihkan noda tersebut atau mengunyah sayuran renyah untuk menambah produksi aliran air liur, yang juga membantu menghilangkan noda.
2. Anggur merah
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Source | : | Reader's Digest |
Penulis | : | Amelia Puteri |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR