Nakita.id - Melakukan perubahan untuk menjadi manusia yang lebih dekat dengan Tuhan merupakan hal yang bersifat pribadi.
Tentunya, orang-orang sekitar hanya bisa mendukung dan mendoakan yang terbaik.
Hal itu pula yang dilakukan oleh presenter cantik Gracia Indri saat Dian Ayu mengubah penampilannya untuk mengenakan hijab.
BACA JUGA: Agar Anak Cerdas di Era Digital, Yuk Kenali Metode Belajar STEAM
Sebagai salah seorang teman dekat Dian, Gracia hanya bisa mendukung dan mendoakan yang terbaik untuk istri dari presenter Ananda Omesh tersebut.
Melalui akun Instagram pribadinya, @graciaz14, Gracia mengunggah sebuah foto kebersamaannya dengan Dian.
"Umi @dianayulestari kesayangan akuh yang selalu cantik dan tuambah cantik dengan penampilan baru nya ... ditunggu foto naik motorbya dengan penampilan baru hehehhe ..selalu didoakan yg terbaik yg umi..," tulis Gracia dalam keterangan fotonya.
BACA JUGA: Viral, Praktek Dokter Kecantikan Ilegal yang Tangani Para Artis
BACA JUGA: Ini Gaya Natasha Rizky Padu Padan Busana Muslim di Negeri Ginseng
Unggahan itu memperlihatkan bahwa Gracia mendukung perubahan Dian dengan tanggapan positif.
Warganet pun serupa dengan Gracia yang tampak mendukung perubahan Dian untuk berhijrah dengan mengenakan hijab.
"Aamiin ya Allah.. smogha umy nya embun Istiqomah Menutup Aurat yaaaa," tulis akun @yuliarubby1460.
Source | : | |
Penulis | : | Fairiza Insani Zatika |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR