Nakita.id - Siapa sih yang tidak ingin memiliki perut rata? Tentu saja semua orang menginginkannya, terutama untuk kalangan wanita.
Untuk membuat perut rata, Moms bisa meraihnya dengan rajin berolahraga dan mengatur pola makan sehari-hari.
Namun, meskipun telah melakukan hal tersebut, terkadang tetap saja perut kita masih terlihat buncit.
Hal yang menyebabkan sulitnya membuat perut rata, karena di dalam perut terdapat lemak perut dan lemak tersebut merupakan lemak yang sulit dibakar.
BACA JUGA : Metode Diet Thonon, Turunkan 5 Kg Berat Badan Dalam 2 Minggu
Selain menyebabkan perut buncit, lemak perut memiliki risiko kesehatan lainnya.
Seperti penyakit kardiovaskular, tekanan darah tinggi, diabetes, dan bahkan kanker.
Tentunya Moms tidak ingin terjangkit penyakit-penyakit berbahaya itu, kan?
Nah, untuk melunturkan lemak perut, Moms bisa mengonsumsi jus mentimun secara rutin.
BACA JUGA : Inilah Lima Vaksin yang Dibutuhkan Orang Dewasa Agar Terhindar Penyakit!
Mentimun merupakan jenis sayuran yang kaya akan serat dan mineral, serta dengan sedikit kalori.
Memiliki kandungan serat yang tinggi, Moms akan merasa kenyang lebih lama.
Tak hanya itu, dengan meminum jus mentimun, dapat meningkatkan metabolisme dan membakar kalori dalam tubuh.
Para ahli nutrisi merekomendasikan untuk meminum jus mentimun di pagi hari sebelum Moms memulai aktivitas.
BACA JUGA : Paska Melahirkan Anak Keempat, Zaskia Adya Mecca Sempat Dibully
Source | : | boldsky.com |
Penulis | : | Finna Prima Handayani |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR