Nakita.id.- Apakah saat hamil tangan Ibu terasa seperti kesemutan atau mati rasa? Jika iya, Ibu jangan khawatir dulu, ya. Kesemutan atau mati rasa di tangan yang Ibu alami mungkin disebabkan oleh sindroma terowongan karpal atau carpal tunnel syndrome (CTS).
Terowongan karpal adalah terowongan sempit yang dibentuk oleh tulang-tulang pergelangan di bagian bawah dan samping kanan-kiri serta ligamen yang menutupi bagian atas.
Cairan yang tersimpan serta pembengkakan akibat kehamilan dapat meningkatkan tekanan di ruangan yang relatif sempit dan kaku tersebut, yang pada akhirnya akan menekan saraf medianus yang melewatinya.
Baca juga: Meringankan Kesemutan Pada Ibu Hamil
Saraf medianus merupakan saraf yang bertugas membawa sensasi ke ibu jari, telunjuk, jari tengah, separuh jari manis, dan bertanggung jawab atas gerakan otot di bagian bawah ibu jari. Nah, tekanan di saraf inilah yang menimbulkan gejala CTS.
Gejala CTS pada ibu hamil ada bermacam-macam, seperti rasa kebas, kesemutan, nyeri, atau rasa sakit yang berlangsung terus-menerus di jari, tangan, atau pun pergelangan tangan.
Gejala-gejala ini cenderung datang dan pergi dan seringnya memburuk pada malam hari. Terkadang, rasa tidak nyaman ini bisa melebar sampai ke seluruh tangan.
Di beberapa kasus kronis, tangan Ibu bahkan mungkin terasa sulit digerakkan atau lemah.
CTS biasanya terjadi di kedua tangan dan bisa muncul kapan saja. Meski begitu, CTS pada ibu hamil cenderung mulai terjadi atau memburuk di paruh kedua kehamilan saat Ibu menyimpan lebih banyak lagi cairan.
Namun gejala ini biasanya akan menghilang setelah Ibu melahirkan, sebagaimana halnya pembengkakan akibat kehamilan.
Jika Ibu merasa sangat tidak nyaman dengan rasa kebas dan kesemutan di tangan yang Ibu derita, cobalah untuk mencari tahu kegiatan apa yang memicu atau membuat masalah menjadi lebih buruk, lalu sebisa mungkin hindarilah aktivitas tersebut.
Baca juga: Ini Yang Sering Dikeluhkan Ibu Hamil
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR