Suasana di dalam ruangan begitu kental dengan nuansa India, mengingat Angbeen Rishi memang memiliki garis keturunan dari negara tersebut.
Baca Juga : Tak Terlihat Saat Akad, Ini Penampilan Sederhana Nagita Slavina Hadiri Resepsi Baim Wong
Setelah acara dibuka oleh pembawa acara, lantas Adly Fairuz dipersilahkan naik ke atas panggung pelaminan dan meminta izin pihak keluarga besar Angbeen Rishi untuk melamar anak perempuannya itu.
"Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatu, untuk yang saya cintai, bapak dan ibu dari keluarga Rishi, pada hari ini saya Aldy Fairuz membawa seserahan untuk melamar perempuan yang saya cintai, Angbeen Rishi."
"Sekiranya bapak, ibu, dan keluarga menerima lamaran saya,” ungkap Adly Fairuz dengan senyum lebar di bibirnya di hadapan keluarga besar kedua belah pihak.
Baca Juga : Diduga Habis Miliaran, Kancing Jas Baim Wong Saat Resepsi Pernikahan Beli di London!
Setelahnya, ayah Angbeen Rishi menerima lamaran tersebut dengan senang hati.
Seperti diketahui sebelumnya, keduanya sudah menjalin hubungan selama kurang lebih 2 tahun.
Acara lamaran Adly Fairuz dan Angbeen Rishi ini pun membawa angin bahagia untuk para penggemarnya.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | grid.id |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR