Nakita.id - Seorang ayah merupakan sosok pelindung yang seharusnya menyayangi anaknya.
Namun, sepertinya hal itu tak berlaku bagi Supardi Supriatman (36) yang beralamat di Jalan Usaha Baru, Parit Langgar, Sungai Rengas, Kubu Raya, Kalimantan Barat.
Sebab, Supardi yang selama ini dikenal penyayang justru tega menghabisi nyawa anaknya sendiri berinisial Ay yang masih berusia 14 bulan.
Insiden tragis itu terjadi pada Sabtu (24/11/2018) pukul 08.30 WIB.
Baca Juga : Kematian Pratyusha Banerjee 'Anandhi' Masih Jadi Misteri, Terbukti Aborsi Sebelum Bunuh Diri
Bayi mungil tersebut tewas setelah dibanting oleh ayahnya sendiri.
Pihak kepolisian yang mendapat laporan mengenai insiden nahas tersebut langsung meringkus Supardi.
Saat proses penangkapan berlangsung, Supardi menjadi tontonan warga sekitar.
Hingga berita ini diturunkan, polisi masih belum memberikan keterangan.
Namun dari informasi yang diperoleh Tribunpontianak.co.id, Supardi Supriatman membanting tubuh anaknya sendiri ke lantai.
Sebelum insiden terjadi, Ay sedang berada dalam ayunan. Saat itu, Ay sedang menyusu ibu tercintanya.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | Tribun Pontianak |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR