Nakita.id - Merawat tali pusat pada bayi baru lahir tidak boleh sembarangan, karena bisa berisiko infeksi.
Moms harus merawat tali pusat bayi agar selalu dalam kondisi kering, karena dengan begitu, tali pusat akan cepat lepas dari pusar bayi.
Cara merawat tali pusat bayi, misalnya jangan terlalu lama bagian tali pusat terkena air dan Moms juga harus menjaga kelembapan udara sekitar.
“Nama prosesnya ini mumifikasi. Proses keringnya tergantung dari banyak hal, misalnya perawatan,” kata spesialis anak, dr. Wiyarni Pambudi, Sp.A, IBCLC.
Baca Juga : #WelcomeMyLovelyBaby: Terlalu Sering Menggendong Bayi Bisa Menghambat Perkembangannya, Ini Penjelasannya!
Ketika tali pusat dirawat dengan baik, maka proses lepasnya pun akan cepat yaitu antara 3-4 hari.
Namun, ada juga yang lebih dari itu, tapi Moms tenang saja karena hal ini tidak mengindikasikan suatu kondisi kesehatan tertentu.
“Yang penting kita lihat kondisinya terawat baik, kering, kulit di sekitarnya tidak ada perubahan warna,” jelas Wiyarni saat ditemui di Fakultas Kedokteran, Universitas Tarumanegara.
“Karena, jika infeksi, maka daerah di sekitar tali pusat akan berwarna merah,” tambahnya menjelaskan.
Baca Juga : #WelcomeMyLovelyBaby: Ragam Faktor Penyebab Bonding Orangtua Tak Berjalan Mulus, Ini Cara Menyiasatinya
Serta, Moms harus pastikan juga jika tidak ada nanah di daerah tali pusat bayi baru lahir.
Infeksi tali pusat memang lebih sering terjadi ketika bayi sudah lahir, tapi hal itu tidak menutupi adanya kemungkinan infeksi tali pusat sejak dalam kandungan.
Agar tidak terjadi infeksi tali pusat pada bayi baru lahir, biasanya pihak rumah sakit atau profesional medis lainnya sangat menegaskan pada para orangtua untuk merawat kering tali pusat.
“Sebelum ibu pulang dari bersalin, pasti akan diingatkan petugas untuk benar-benar merawat tali pusat,” ujar Wiyarni beberapa waktu lalu.
Nah Moms, saat ini merawat tali pusat pada bayi baru lahir pun sudah tidak lagi menggunakan alkohol.
Cukup menggunakan kasa steril untuk mengecek apakah ada air atau tidak di bagian tali pusat bayi.
Untuk lebih jelas, berikut inilah cara merawat tali pusat bayi baru lahir yang dapat Moms lakukan.
1. Jaga area di sekitar tali pusat tetap kering.
2. Pastikan area tali pusat tidak ada nanah, cek dengan menggunakan kasa kering.
3. Menjaga kelembapan udara sekitar.
4. Tidak menggunakan alkohol di area sekitar tali pusat.
welcomeBaca Juga : #WelcomeMyLovelyBaby: Mengenal Tangisan Bayi Baru Lahir, Waspada Bila Terlalu Sering Nangis
Nah Moms, itulah cara merawat tali pusat bayi baru lahir, semoga dengan Moms merawat bayi secara tepat, bisa menambah kebahagiaan dalam menyambut bayi di rumah, #WelcomeMyLovelyBaby.
Rayakan International Women's Day, Ini Cara yang Bisa Perempuan Lakukan untuk Berkreativitas dan Mengekspresikan Diri
Penulis | : | Finna Prima Handayani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR