Nakita.id - Saat usia kehamilan memasuki trimester 3, sebagian Moms sudah mulai mempersiapkan nama yang bagus buat si kecil.
Berikut panduan memilih nama bayi.
Hal pertama yang harus diperhatikan, nama jangan sembarangan diberikan. Sebab, inilah hadiah pertama yang diberikan.
Baca Juga : Informasi Kehamilan Sehat Bulan 7 : Bila Dianjurkan Bedrest, Patuhi Demi Kebaikan Janin
Pilih nama terbaik karena nama adalah doa untuk anak.
Bila namanya baik, ia akan memiliki konsep diri positif.
Berikut rambu-rambu pemberian nama pada bayi.
* Bila orangtua turut serta, diskusikan bersama.
Tantangan terbesar orangtua adalah agar tidak terjadi konflik keluarga besar dalam menentukan nama bayi.
Sumbangan nama dari kakek nenek, misal, terkadang dirasa sangat tidak “up to date”.
Membayangkan kelak anaknya akan “terasing” atau “terlecehkan” hanya karena nama itu membuat orangtua ingin menolaknya.
Namun dari sisi pandang kakek nenek, nama tersebut memiliki nilai-nilai spiritual yang perlu dilanggengkan.
Source | : | nakita |
Penulis | : | Saeful Imam |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR