Nakita.id - Sudah menjadi budaya orang Indonesia menguburkan tali pusat beserta plasenta setelah bayi lahir ke dunia.
Padahal, menurut penelitian tali pusat memiliki beragam manfaat kesehatan jika disimpan dan digunakan dengan metode yang tepat.
Berbagai penyakit berbahaya seperti thalasemia, leukemia, hingga kanker bisa diobati dengan sel punca yang terdapat dalam tali pusat bayi.
Seiring perkembangan teknologi, semakin banyak orangtua yang memutuskan menyimpan tali pusatnya di bank khusus.
Baca Juga : Istri Ernest Prakasa Ungkap Kisahnya Alami Depresi Pasca Melahirkan, Ini Cara Ia Mengatasinya
Misalnya PT. Cordlife Persada yang pada hari ini (30/11) meluncurkan program baru bertajuk Cordlife Life Card, yang merupalan program loyalty khusus bagi orangtua yang telah menyimpan darah tali pusat bayinya.
Baca Juga : Kriteria Ibu Hamil yang Rentan Mengalami Plasenta Anterior, Bisa Bahaya!
“Program ini merupakan suatu jawaban atas masukan yang selama ini kami terima dari klien kami, dimana mereka ingin terus memiliki keterikatan dengan Cordlife selama darah tali pusat bayi mereka disimpan di Cordlife.
Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: 7 Tanda Positif Hamil yang Tidak Disadari!
Untuk itu, kami ciptakan program loyalty ini yang kami beri nama Life Card sebagai upaya kami untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik bagi klien kami”, ujar Retno Suprihatin selaku Country Director Cordlife saat ditemui dalam event Indonesia Maternity, Baby and Kids Expo di Jakarta Convention Center, Jumat (30/11).
Hadir sejak 17 tahun lalu, penyimpanan tali pusat dilakukan selama 21 tahun lamanya dengan kata lain a lifetime commitment.
Tak hanya itu, hingga kini terdapat beberapa merchant yang menawarkan ragam keuntungan bagi pengguna Life Card.
"Sejauh ini sudah ada enam partner yaitu Mothercare, Tinytoes, Mums & Babes, Papermotion, GoApotik, Babyology, dan Vitaflow Baby yang masing-masing menawarkan benefit tambahannya sendiri," tutur Wita Pratiwi selaku Assistant Manager Project.
Baca Juga : Usia Kehamilan Masuk Trimester Pertama, Sarwendah Bagikan Perkembangan Calon Bayinya
Misalnya Mothercare Indonesia, dimana jika member menunjukkan Life Card maka ibu akan mendapat voucher potongan otomatis sebesar 15%.
Baca Juga : Berita HOAX Kesehatan: Diabetes Pada Anak Dapat Menular, Benarkah?
Moms yang memiliki Life Card juga akan mendapat diskon tambahan 5% jika berbelanja di website Mums&Babes.
"Memang masih ada beberapa partner, tetapi tidak menutup kemungkinan kita akan bekerja sama dengan merchant yang juga menyediakan kebutuhan untuk ayah," sambung Wita.
Diakui Wita, pemilihan partner dilakukan secara eksklusif berdasarkan kebutuhan.
Sehingga, para orangtua benar-benar dapat merasakan manfaat tidak hanya selama masa kehamilan namun juga saat bayinya lahir nanti bahkan sampai mereka tumbuh menjadi anak-anak.
Prosedur untuk memiliki kartu ini juga mudah, bagi Moms yang sudah menabung tali pusat di Cordlife cukup melakukan aktivasi.
Baca Juga : Gisel Dikabarkan Gugat Cerai Gading, Ternyata Ini 8 Alasan Istri Memilih Ceraikan Suaminya!
Selanjutnya, pihak Cordlife akan mengirimkan kartu ke alamat yang tertera.
Untuk ibu hamil yang baru bergabung, akan dikirimkan sesuai data yang telah dilengkapi.
Dalam proses penyimpanan, tersedia beberapa paket yakni secara tahunan serta penyimpanan 10 dan 21 tahun.
Jika Moms berniat menyimpan tali pusat secara tahunan, akan dikenakan biaya Rp 100.000,- untuk administrasi dan gratis untuk penyimpanan hingga 21 tahun.
Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: 2 Cara Membuat Mata Menjadi Cantik Memesona
Kartu ini sistemnya membership, namun saat ini tidak ada masa kedaluwarsa untuk Life Card.
Lalu bagaimana kerja sama yang terjalin dengan rumah sakit?
"Berhubung program ini baru diluncurkan hari ini, maka kerja sama dengan pihak dokter masih dalam proses karena tentu membutuhkan waktu," pungkas Wita.
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR