Berikut petikan perbincangan dengan Anjas di kediamannya di Kemang, Kebayoran Baru Jakarta Selatan, Jumat (10/2), tak lama setelah Anjas dan pengacaranya yang baru, Yan Mustafa Amir, menggelar jumpa pers.
Selama wawancara berlangsung, sang istri dan ibu tercinta, Dian Nitami dan Annie Kusniati, ikut mendampingi Anjas.
Bagaimana perasaan Anda saat ditetapkan sebagai tersangka?
Kaget, syok, terpukul dan sangat- sangat terbebani. Bukan saya saja yang kaget dengan penetapan status sebagai tersangka. Istri saya dan banyak pihak yang bertanya, "Kok menjadi tersangka?"
Saya tak kuasa menjawabnya. Karena saya pribadi tidak percaya, kok, bisa jadi tersangka.
Bahkan saya menjadi orang pertama yang jadi tersangka, lalu ke mana yang lain?
Saya belum jelas di mana letak masalahnya dan kesalahan apa yang telah saya perbuat.
Jadi Anda belum mengerti kesalahan yang ditimpakan kepada Anda?
Atas dasar niat dan itikad baik serta menginginkan semua dapat berjalan dengan baik, saya telah meluluskan permintaan pihak pelapor FPI, untuk bertandang ke markas FPI bersama kuasa hukum saya, Ibu Elza Syarief.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Intisari |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR