Nakita.id - Donat kentang menjadi salah satu camilan yang digemari banyak orang.
Moms ternyata bisa membuatnya sendiri di rumah.
Yuk ikuti tip dan trik cara membuat donat kentang yang lembut dan pastinya anti gagal.
Bila kita mempunyai kentang segar dan ingin menggunakannya dalam donat, pastikan bahwa kentang tersebut adalah kentang yang kandungan airnya tinggi.
Bukan kentang yang tidak ada airnya seperti kentang tes.
Baca Juga : Donat Karamel, Kudapan Akhir Pekan Yang Tidak Boleh Kita Lewatkan
Kentang yang lembab ini kemudian bisa kita kukus bersama kulitnya hingga benar-benar lembut.
Kemudian, kentang kukus ini bisa kita lumatkan panas-panas sampai benar-benar hancur betul.
Campurkan ke dalam adonan tepung apabila kentang sudah menurun suhunya hingga suhu ruang.
Selain menggunakan kentang segar, sebenarnya ada satu jenis bahan yang bisa kita gunakan dalam adonan kue kita.
Bahan tersebut adalah tepung kentang.
Untuk menggunakannya, tepung ini harus kita larutkan dan masak dulu bersama air.
Baca Juga : 8 Langkah Mudah Disiplinkan Anak, Tanpa Teriak Tanpa Amarah
Jumlah air yang digunakan harus banyak karena tepung kentang bersifat menyerap air.
Nah, apabila kita menginginkan adonan donat yang ekstra lembut, kita bisa menambahkan tepung ketan.
Sama halnya seperti tepung kentang, tepung ketan yang ditambahkan ke dalam adonan harus dimasak dahulu bersama air, tidak bisa langsung diadoni.
Penambahan kentang dan ketan di dalam adonan tepung dijamin bisa membuat kentang donat lembut dan enak.
Penambahan kentang dan ketan tersebut dijamin tidak akan mengubah rasa donat dan hanya akan mengubah teksturnya.
Oleh karena itulah donat tetap bisa disandingkan dengan berbagai bahan tambahan.
Contohnya adalah buah-buahan seperti pisang, durian, dan stroberi.
Ataupun kita bisa menggunakan umbi-umbian seperti ubi, singkong, dan talas.
Jika ingin rasa yang gurih, kreasikan dengan kacang-kacangan seperti selai kacang, almond, dan wijen.
Serta bahan beraroma seperti cokelat, moka, kopi, pandan, dan stroberi.
Nah, tertarik untuk mencobanya Moms?
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR