Moms, ternyata ada persamaan penyebab Arya Permana dan Titi Wati sehingga mengalami kegemukan, lo.
Selain kebiasaan makan dan ngemil, keduanya ternyata sama-sama mengonsumsi minuman manis setiap hari.
Bahkan, dulu Arya Permana mengonsumsi 20 gelas minuman manis kemasan setiap harinya.
Dikutip dari lifestyle.kompas.com, minuman manis menjadi salah satu penyebab epidemi obesitas di Amerika Serikat.
Baca Juga : Heboh Pria Dengan Dua Alat Kelamin Bikin Geger, Ini Penjelasannya
Sebuah penelitian berskala besar dan jangka panjang yang melibatkan lebih dari 33.000 orang AS menunjukkan bukti nyata bahwa minuman manis yang berinteraksi dengan gen yang memengaruhi berat badan akan meningkatkan risiko obesitas.
Pengaruh minuman manis bahkan lebih besar dibanding faktor keturunan.
Ini berarti minuman tersebut berbahaya bagi orang-orang dengan gen yang rentan kegemukan.
Celakanya, hampir sebagian besar orang memiliki gen tersebut.
Moms, selain menghindari minuman bersoda, manis, pemberi energi, dan milkshake, ternyata ada beberapa minuman yang terlihat sehat padahal bisa memberikan efek gemuk, lo.
Shopee Bersama Tasya Kamila dan Bittersweet by Najla Ceritakan Dampak Positif Inovasi dalam Berdayakan Ekosistem
Source | : | nakita,lifestyle.kompas.com |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR