Nakita.id - Ada beberapa kepercayaan dan ritual yang cenderung diikuti orang dari masa lalu.
Orang-orang ini mungkin mengikuti ritual untuk mencegah hal buruk yang mungkin terjadi.
Mereka bahkan tak menemukan alasan di balik ritual yang tampaknya menjadi tugas besar itu.
Baca Juga : Pernah Bermimpi tentang Seseorang? Ini Alasan Mengapa Seseorang Bisa Hadir di Mimpi Kita
Oleh karena itu, ada beberapa ritual dan kepercayaan paling aneh yang diikuti orang seperti ritual berikut ini.
Bila biasanya pernikahan dilakukan oleh orang dewasa dan justru sangat menghindari adanya pernikahan sedarah.
Hal ini justru sangat berkebalikan dengan hal-hal tersebut, Moms.
Pasangan yang menikah kali ini adalah sepasang saudara kembar yang dinikahkan di usia muda.
Pasangan dengan anak kembar laki-laki dan perempuan akan menikahkan kedua anak kembar mereka itu.
Hal ini karena mereka percaya bahwa anak kembar mereka adalah sepasang kekasih sejak lahir.
Kejadian ini berlangsung di Thailand.
Ketika Guitar, dan saudara perempuannya bernama Kiwi, lahir pada September 2012.
Baca Juga : Tak Hanya Lion Air, Maskapai Citilink Akan Cabut Layanan Bagasi Gratis
Orang tua mereka Amornsan Sunthorn Malirat (31) dan Phacharaporn (30) yang berasal dari Thailand segera tahu bahwa si kembar harus dinikahkan.
Pasangan itu memastikan bahwa upacara tersebut diikuti oleh semua ritual dan kebiasaan.
Keyakinan Buddha
Menurut laporan, umat Buddha percaya bahwa jika kembar laki-laki dan perempuan lahir, maka mereka akan memiliki 'karma' dari hubungan yang mereka miliki dalam kehidupan sebelumnya.
Dan mereka telah dilahirkan kembali bersama karena hutang belum tercapai dan diselesaikan.
Keyakinan ini telah diwarisi dari orang-orang kuno.
Sehingga pernikahan dianggap menjadi satu-satunya solusi.
Karena pasangan ini percaya pada kepercayaan ini, mereka tahu bahwa mereka harus menikahi anak-anak mereka secepat mungkin.
Terutama ketika mereka masih muda karena diyakini bahwa anak-anak akan mengalami nasib buruk di masa depan.
Baca Juga : Raffi Ahmad Kembali Iseng Sebarkan Foto Istri Saat Tidur Mangap, Warganet Justru Puji Nagita Slavina
Pernikahan Diadakan Dalam Upacara Agung
Ritual menikahkan si kembar adalah upacara mewah karena lusinan tamu termasuk teman, saudara, dan tetangga menghadiri upacara tersebut.
Mereka bahkan memiliki prosesi jalan yang diikuti oleh permainan di mana pengantin pria harus melewati sembilan 'gerbang' yang berbeda sebelum dia bisa bertemu pengantin wanita.
Bocah itu kemudian membayar mahar 200.000 baht (sekitar Rp 88 juta) tunai dan perhiasan emas senilai setara dengan £ 1.000 (setara Rp 18 juta) sebelum menikahinya.
Akan tetapi, pernikahan ini bukalah pernikahan yang legal, Moms.
Baca Juga : Siswi SMK Bogor Tewas Ditusuk Sepulang Sekolah, Ternyata Seorang Model: Gadis Periang dan Tak Punya Musuh
Meskipun anak-anak menikah dalam upacara yang mewah, dikatakan bahwa tradisi itu tidak akan mengikat secara hukum pasangan muda itu.
Dan setelah beberapa tahun masing-masing dari mereka masih akan dapat mencari pasangan mereka sendiri ketika mereka bertambah dewasa.
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR