Nakita.id - Seorang wanita mengalami nasib tidak biasa ketika ia sedang menstruasi.
Dilansir dari Metro pada Kamis (10/1/2019), di sebuah kota terpencil di Nepal, seorang ibu (35) dan dua putranya diasingkan oleh keluarganya.
Itu dilakukan lantaran wanita ini sedang dalam masa menstruasi, dan secara tradisi dia dipaksa tinggal di gubuk sendirian di sebelah rumah keluarga.
Baca Juga : Penelitan Tunjukkan Persalinan Sesar Kedua Kali Lebih Aman Dibanding Normal
Akan tetapi, nasibnya sungguh malang, wanita ini ditemukan tewas pada hari Rabu pagi (9/1/2019), kata Kepala Administrator Distrik Bajuja, Chetral Baral.
Menurutnya, dia meninggal karena menghirup asap, dan hawa dingin di pegunungan, satu-satunya penghangat yang mereka miliki hanyalah api kecil.
Selain itu, gubuk ini hanya memiliki ruangan yang sempit dan tidak cukup besar untuk diisi tiga orang.
Baca Juga : Waspada Gempa, Moms Perlu Tau Cara Selamatkan Diri dan Si Kecil
Kepala Administrator, Baral juga menambahkan, bagian pakaian yang mereka kenakan juga diketahui terbakar.
Apa Itu Silent Treatment? Kebiasaan Revand Narya yang Membuatnya Digugat Cerai Istri
Source | : | intisari.id |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Kunthi Kristyani |
KOMENTAR