Nakita.id - Sebagai orangtua Moms dan Dads tentunya tahu berbagai manfaat mendongeng bagi anak.
Namun bagaimana dengan mendongeng untuk bayi?
Sebab, kemampuan bahasa bayi tentunya belum sempurna.
Mendongeng bagi bayi sangat bermanfaat sebagai stimulasi bahasa dan kognisi.
Dongeng sebaiknya disesuaikan dengan tahapan perkembangannya.
Baca Juga : Efektif Meningkatkan Kecerdasan Anak, Begini Trik Memilih Dongeng Yang Tepat Untuk Si Kecil
Usia 0-12 bulan merupakan awal masa perkembangan sensorik-motorik sehingga semua tingkah laku dan pemikiran anak didasari pada hal itu.
Untuk anak seusia ini, pilih cerita dengan obyek yang ada di sekitar lingkungan anak.
"Soalnya, anak memerlukan visualisasi dari apa yang kita ceritakan. Untuk mempermudahnya, pilih sesuatu yang sudah ia kenal," terang Dra. Sri Tiatri dari Fak. Psikologi Universitas Tarumanegara seperti dikutip dari Tabloid Nakita.
Misalnya, cerita tentang sepatu atau kucing yang ada di rumah.
Baca Juga : Dilarang Makan Sebelum Berolahraga? Begini Penjelasan Ahli Gizi
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | Tabloid Nakita |
Penulis | : | David Togatorop |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR