Nakita.id - Inul Daratista merupakan pedangdut papan atas yang kehidupannya selalu disorot.
Bila dilihat kehidupannya sekarang, Inul Daratista seperti telah memanen semua kerja kerasnya.
Harta berlimpah, suami yang selalu setia dan anak yang menggemaskan telah dimiliki Inul.
Baca Juga : Biasa Dicuekin Suami, Inul Daratista Akhirnya Dipeluk Adam Suseno Saat Tidur Karena Ini
Tapi ternyata Inul Daratista memiliki masa-masa kelam, yaitu saat dirinya tak kunjung memiliki keturunan.
Dirinya dan Adam Suseno berusaha sabar meski belum hamil setelah belasan tahun membina rumah tangga.
Melalui unggahan instagramnya pada 29 Januari 2019 lalu, Inul Daratista berbagi cerita bahwa dirinya dulu dicap mandul oleh orang-orang.
Baca Juga : Inul Daratista Curhat Tak Diperhatikan Suami Saat di Rumah, Ternyata Ini yang Terjadi
"Ketika dulu lama blom d karuniai momongan,byk yg bilg aku mandul ga bs punya anak ! Tp keyakinanku kuat bahwa aku sehat,ALLAH blom kasih kepercayaan sbb nasibku blom baik,aku besarkan hatiku," tulis Inul.
Namun, Inul juga manusia biasa yang sempat merasa putus asa pada nasibnya.
Inul sampai meminta Adam untuk menceraikannya apabila benar dirinya mandul.
Pemrakarsa goyang ngebor itu ingin Adam Suseno mencari istri lain agar memiliki keturunan.
"Sempat kukatakan pd adam jika benar aku tak bs memberimu keturunan kita pisah cari yg bs memberimu keturunan," tulis Inul.
Namun, apa yang dilakukan Adam Suseno membuat hati Inul luluh.
Adam mengikrarkan janji setia kepada Inul.
Baca Juga : Ardi Bakrie Sebut Nia Ramadhani Ibu yang Stress, Ternyata Perkara Hal Ini
"Meskipun adam tak pernah sekalipun menuntut,meminta aku punya anak secara lisan dan berontak,dan justru menguatkanku sampai maut memisahkan aku akan menerimamu sbg istriku meskipun kamu tdk bisa memberiku anak !!! wahh jantungku nganti mau copot dengar dia bilg bgtu," ungkap Inul.
Menurut Inul, jadwal manggungnya yang padat kemungkinan membuatnya susah hamil.
Sempat terpikir untuk melakukan bayi tabung, namun saat itu kondisi ekonomi Inul tidak memungkinkan.
"Piye oleh nduwe anak wong tiap hari nggoyang dungdatan dipanggung dr 1 tempat ke tempat yg lain,iderr sehari bisa 7 tempat hajatan di datangi.
Rontok bener tuh benih sperma. Aplg kebayang bayi tabung ??duit dr mana ??"
Inul yakin bahwa suatu saat niatnya untuk melakukan bayi tabung bisa terwujud.
Hingga kondisi ekonominya stabil, Inul memberanikan diri untuk menjalani bayi tabung.
"Smua krn usaha kita dan takdir Allah,ketika ada rezeki baru nekad proses BAYI TABUNG !! Sampe anakku skrg bentar lagi 10thn dia gak tau bayi tabung itu apa,lahirnya dr mana ??
Sering dia tanya tapi aku jelaskan seperlunya sj,blom semuanya mgkn tunggu moment dan dia paham betul."
Baca Juga : Anak Mulan Jameela, Tiara Savitri Dituding Hamil Padahal Belum Menikah! Begini Reaksinya
Setelah dikaruniai anak, Inul merasa sangat bersyukur dan menjaga anaknya sebaik mungkin.
Inul sampai merasa tak bisa jauh dari anaknya.
"Tak sekalipun saat dia lahir hingga kini tidur sdri,kita tiap malam rebutan menjaganya,klo aku tiap ada kesempatan rasanya tak mau jauh darinya.
Anak sing tak gadang, dapatnya susah setengah mati,prosesnya berat krn dr 3bln sampe mau lahir tidurku duduk sj krn janin sungsang dan leher kelilit usus3 lingkar sangat bahaya jika dia terjerat bisa tak tertolong nyawanya,nek org jawa jare dndan apa aja panter beda dgn ilmu dokter."
Inul mengaku tidak tahu sampai kapan ia akan tidur bertiga dengan suami dan anaknya.
"Jd apapun kata anda sekasur kami masih ber3 entah sampai kapan ??
Mgkn sampai dia yg mau sdri dan mgkn juga kamar pribadinya akan kita gangguin terus ikut dia tidur dikamarnya ,ngeruntel rame2... (efek emak bpk gak gelem pisah).
Apapun kata anda biarkan kami bahagia dgn kruntelan begini."
Meski anaknya masih berusia 10 tahun, Inul sudah membayangkan bagaimana anaknya punya pacar kelak.
Ia mengaku akan melakukan seleksi secara ketat dan ingin anaknya mendapat perempuan terbaik.
"Tar klo da ceweknya pun kita akan seleksi nek nge date aku akan Jd detektiv sm papanya wakakakk
Pokoke prinsipnya ttp kumpul ber3 I lov u pak kumis.
Iki hadiahku pdmu ,anak lanang sing bagus dewe @ivanderdamares .
Ternyata rahimku subur makmurrrr ora mandul to," tutup Inul.
Kisah hidup Inul memberikan pelajaran bahwa kesabaran, kerja keras, dan doa bisa membuat kita mewujudkan mimpi dan memanen kebahagiaan.
Setuju kan, Moms?
Source | : | |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR