Hal ini akan membantu anak berpikir dengan cara yang tidak biasa.
Anak yang berani mengeluarkan kreatifitasnya adalah anak yang percaya diri.
Anak juga perlu mengetahui bahwa ada saatnya ia akan gagal dan perlu untuk tidak menyerah.
Tidak mudah takut akan kegagalan akan mengajarkan pada anak bahwa ia tidak perlu takut menjelajah dan bereksplorasi dengan ide-ide mereka.
Misalnya saat ia merasa gagal membuat sesuatu, ada baiknya Moms meminta anak melihat apa yang jadi penyebab kegagalan dan biarkan anak melihat bahwa ada hal lain yang bisa ia lakukan untuk memperbaikinya.
Baca Juga : Rutin Makan 6 Makanan Ini Bisa Mencerdaskan Otak Anak, Catat Moms!
Salah satu hal terpenting yang perlu diajarkan kepada anak adalah bagaimana proses menemukan kreatifitas.
Moms tak perlu meminta hasil yang baik karena si kecil juga masih dalam proses pembelajaran.
Moms perlu memberikan kebebasan kepada si kecil untuk memilih apa yang ia anggap menarik.
Tak masalah jika ia mengalami kesulitan dan biarkan ia merasakan kesulitan itu.
Baca Juga : Kecerdasan Harus Dibentuk , Ini Jenis Permainan Untuk Merangsang Kecerdasan Anak
Penulis | : | Nina Kurniyati |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR