Nakita.id - Penyanyi Nia Daniaty baru saja merayakan ulang tahun anak perempuannya, Olivia Nathania.
Olivia merupakan anak Nia Daniaty dari suami pertamanya, Mohammad Hisham.
Nia dan Mohammad Hisham menikah di tahun 1991 dan bercerai dua tahun setelahnya yakni di tahun 1993.
Baca Juga : 29 Tahun Rima Melati Dinyatakan Sembuh Total dari Kanker Payudara, Buah Enak Ini Ternyata Jadi Rahasianya
Dari hasil pernikahan mereka, Nia dikaruniai seorang anak perempuan bernama Olivia.
Olivia lahir pada 20 Februari 1992 yang artinya tahun ini ia berulang tahun ke-27.
Nia membagikan acara bahagia tersebut di akun Instagram pribadinya @niadaniatydew.
Baca Juga : Bisa Diterapkan, Moms! 8 Cara Ini Buat Anak Jadi Semangat Belajar!
Mulanya mantan istri Farhat Abbas ini hanya menggelar syukuran dengan cara tumpengan untuk memperingati hari lahir sang anak.
"Selamat Ulang Tahun Putri Kesayanganku,Semoga Apa yg di Cita"kan /diinginkan Allah Kabulkan...dan bisa menjadi Ibu yg baik utk Putri mu...Bahagia selamanya Amiiiin yra," tulis Nia.
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR