Nakita.id - Moms coba berikan Si Kecil varian lain yang bisa Moms buat dengan mudah di rumah seperti resep dan bahan MPASI 11 bulan rumahan pasta salmon brokoli.
Resep dan bahan MPASI 11 bulan rumahan pasta salmon brokoli ini bisa juga ditambahkan tahu untuk manfaat lengkap lainnya.
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 10 Bulan Rumahan: Bola-bola Nasi Ala Jepang
Kandungan nutrisi dalam makanan ini juga dapat menjadi pilihan resep dan bahan MPASI 11 bulan rumahan pasta salmon brokoli yang praktis dibuat.
Ikan salmon sudah bisa menjadi pilihan makanan yang baik untuk bayi saat memasuki usia 6 bulan pada masa MPASI.
Banyak kandungan yang terdapat dalam ikan salmon, seperti kalium, selenium, dan vitamin B12.
Tidak hanya itu saja, asam lemak omega-3 dan asam lemak esensial alami lainnya yang terkandung dalam salmon nyatanya dapat membantu menjaga kesehatan bayi.
Dan lagi brokoli diketahui kaya akan nutrisi nabati dipercaya memiliki zat antikanker dan mencegah dari stroke.
Baca Juga : Pasta Ayam , Resep dan Bahan MPASI 10 bulan Rumahan Simpel dan Enak
Brokoli memiliki kalori yang sangat rendah, namun sangat kaya mineral, vitamin, serat dan anti oksidan.
Jika keduanya dijadikan satu, sudah lengkap bukan nutrisi yang bisa didapatkan oleh Si Kecil dalam makanannya sehari-hari.
Untuk membuat resep dan bahan MPASI 11 bulan rumahan: pasta salmon brokoli inidia bahan-bahan yang harus disiapkan.
Bahan:
16 butir buckwheat pasta spiral
2 potong kecil salmon
Brokoli
Soft tofu
Bubuk parsley
Extra virgin olive oil
Olive oil
Bawang putih
Bawang bombay
1 sdm keju parut
Cara membuat:
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 10 Bulan Rumahan, Perkenalkan Si Kecil dengan Nugget Sehat
1. Rebus pasta sampai lunak dan juga rebus salmon sampai matang selama kurang lebih 15 menit.
2. Sambil menunggu pasta, kukus brokoli sampai semua bagiannya lunak dan dirasa gampang untuk dikunyah.
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 10 Bulan Rumahan: Snack Pancake Ubi Jalar
3. Kemudian, goreng soft tofu dengan olive oil sampai warnanya kecokelatan.
Tapi, jangan terlalu kering ya, takutnya si Kecil kesulitan menggigitnya, Ma.
4. Setelah pasta matang dan dirasa cukup lunak, campur pasta dengan bubuk parsley, bawang bombay dan bawang putih cincang.
Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 10 Bulan Rumahan: Telur Dadar yang Simple!
5. Salmon yang sudah matang tadi Mama cincang halus dan gabungkan dengan pasta yang sudah dicampur dengan bumbu tadi.
6. Untuk menambah kenikmatan rasa untuk si Kecil, parut keju di atas pasta dan sajikan semua makanan yang udah matang.
Nah setelah itu pasta siap di santap si Kecil, Moms.
Source | : | parents.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR